Jumat, 28 Januari 2011

cerpen part 1

"perkenalan yg singkat" sebuah kalimat yg sangat berarti dihati untuk dikenang. dari awal asal nge-add facebook seseorang,berujung ke perkenalan,dan saling curhat satu sama lain.

awalnya si cewek gak tau kalo orang yg di add adalah salah seorang (cowok) kaka kelasnya,tapi sebaliknya;kaka kelas itu tau kalo si cewek itu adalah adik kelasnya.
setiap wall to wall kaka kelas itu selalu blg "lo yg pake tas reebok abu-abu kan?" sicewek heran,bingung,hening 'ko dia tau?' ,lalu si cewek membalas wallnya dan blg "ko lo tau?rasanya gue gak kenal sama lo deh" "tau lah,lo lewat di depan gue haha.lo gak kenal gue tapi gue kenal lo dong :p"
makin lama si cewek jd penasaran sama kaka kelas cowok yg udah kenal duluan sama dia,usaha buat cari tau sana-sini tp hasilnya NIHIL.

pada suatu hari si cewek putus dgn sang pacar;yg baru berjalan hampir satu bulan. si cewek lalu update status di facebook dan twitternya. tapi tiba tiba sang kaka kelas blg:
cowok: "lg knp lo?sedih gitu kayanya hehe"
cewek: "iya lg sdih hehe gara-gara cinta wk"
cowok: "yailah masih zaman aja,sms gue aja buat cerita hehe"
cewek: "gmn mau cerita?nmr lo aja gue gak punya kaleee haha"
cowok: "gampang itu hehe udah gue message ke lo tu nmr gue sms iya?"
cewek: "deh niat bgt lo kayanya haha oke gue sms sekarang"
cowok: "sip gue tunggu sekarang haha"
dan akhirnya si cewek pun sms si cowok untuk pertama kali,pertama kalinya dia sms si cowok hanya memanggil nama sekedar cek takut wrong number phone. dan ternyata gak salah nmr handphone si cowok bls sms dgn lembut balik memanggil nama sang cewek.
mulai hari itu pun sang cewek dan sang cowok selalu setiap saat smsan,dari mengucapkan good morning hingga mengucapkan good night and sweet dream :)

(: TO BE CONTINUED :)

Rabu, 05 Januari 2011

Fero Walandouw

Lahir di Manado pada tanggal 4 Februari 1990. Prestasinya di dunia model berawal dari kemenangannya menyabet gelar sebagai Juara I atau pemenang Nyong Sulut (Sulawesi Utara) tahun 2008, bersama dengan Ursula Rebecca Pamantung yang menjadi Noni Sulut 2008. Kemenangan Fero Walandouw sebagai Nyong Sulut 2008 ini sempat menuai kontroversi. Pasalnya beberapa warga Sangihe menilai keputusan juri memilih Fero sebagai pemenang kurang tepat. Menurut mereka Fero menjawab pertanyaan juri dengan jawaban yang mengambang dan performanya pun kurang bagus. Namun keputusan juri sudah bulat dan tak dapat diganggu gugat karena mereka memang punya penilaian tersendiri. Fero Walandouw tetaplah pemenang Nyong Sulut 2008. Sebelumnya, Fero Walandouw juga merupakan salah satu anggota Paskibraka (pasukan pengibar bendera pusaka) tahun 2006 saat ia masih duduk di bangku SMA. Sebuah prestasi yang sangat membanggakan.

Fero Walandouw

Di tahun 2010, Fero mulai mendapat tawaran ke dunia film. Fero Walandouw pun akhirnya terpilih menjadi pemeran utama di film bergenre horor berjudul 'Nakalnya Anak Muda' bersama dengan Ratu Felisha dan Uli Auliani. Di film ini Fero Walandouw berperan sebagai anak muda dengan pergaulannya di kota yang begitu bebas, hingga ia bersama ketiga temannya nekat memperkosa seorang gadis yang diperankan oleh Ratu Felisha. Di film yang masuk kategori Dewasa ini pun, Fero Walandouw sempat tampil shirtless atau bertelanjang dada, termasuk untuk foto cover filmnya.
Tak puas bermain di film, dunia sinetron pun mulai ditekuni Fero. Terbukti akhirnya Fero Walandouw berhasil mendapatkan peran sebagai Radit di sinetron seri 'Titip Rindu' yang tayang di SCTV. Sinetron ini pun turut mengangkat nama Fero. Banyak masyarakat khususnya gadis-gadis remaja dan ABG yang penasaran dengan sosok Fero Walandouw. Penggemar alumni SMU Eben Haezar Manado tahun 2007 ini pun bertambah banyak. Bahkan ada yang khusus menyaksikan sinetron 'Titip Rindu' hanya karena ingin melihat Fero Walandouw disitu.

Penghargaan: Gelar sebagai Juara I atau pemenang Nyong Sulut (Sulawesi Utara) tahun 2008, bersama dengan Ursula Rebecca Pamantung yang menjadi Noni Sulut 2008.

resep membuat CINTA

BAHAN : 1 pria takut Tuhan, 1 wanita takut Tuhan, 100% Komitmen, 2 pasang restu orang tua, 1 botol kasih sayang murni.

BUMBU : 20 galon doa, 1 balok besar humor, 25 gr rekreasi, 2 sendok teh telpon-telponan, Semuanya diaduk hingga merata dan mengembang.

Tips:
- Pilih pria dan wanita yang benar-benar matang dan seimbang.
- Jangan yang satu terlalu tua dan yang lainnya terlalu muda karena dapat mempengaruhi kelezatan (sebaiknya dibeli di toserba bernama TEMPAT IBADAH, walaupun agak jual mahal tapi mutunya terjamin.)
- Disarankan jangan beli di pasar yang bernama DISKOTIK atau PARTY karena walaupun modelnya bagus dan harum baunya tapi kadang menipu konsumen atau kadang menggunakan zat pewarna yang bisa merusak kesehatan.
- Gunakan Kasih sayang cap"IMAN, HARAP & KASIH" yang telah mendapatkan penghargaan ISO dari Departemen Kesehatan dan Kerohanian.

Cara Membuat:
- Pria dan Wanita dicuci bersih, buang semua masa lalunya sehingga tersisa niat yang murni.
- Siapkan loyang yang telah diolesi dengan komitmen dan restu orang tua secara merata.
- Masukkan niat yang murni ke dalam loyang dan panggang dengan api cinta, merata sekitar 30 menit di depan penghulu dan Tuhan
- Biarkan di dalam loyang tadi dan sirami dengan semua bumbu di atas.
- Kue siap dinikmati.

Catatan: Kue ini dapat dinikmati oleh pembuatnya seumur hidup dan paling enak dinikmati dalam keadaan kasih yang hangat. Tapi kalau sudah agak dingin, tambahkan lagi humor segar secukupnya, rekreasi sesuai selera, serta beberapa galon doa kemudian dihangatkan lagi di oven bermerek "Tempat Ibadah" diatas api cinta. Setelah mulai hangat, jangan lupa telepon- teleponan bila berjauhan.